Pujangga Kecil | Buku Pujangga

Pujangga Kecil

Jika ingin hujan maka cepat basuh lah


Panas ini buatku lelah


Keringat bercucuran hilang arah


Di tempat ini kelak jadi tempat terindah


Ramai itu kian menapaki tanpa ramah


Tak apa aku tak perduli tak jadi masalah


Aku berjalan pulang hanya tuju pikir ke rumah


Disana pujangga kecilku tenang tunggu sang ayah


Syair mana yang bisa tenggelamkan hadirnya


Puisi mana yang mampu auliakan tampannya


Dan indah mana yang berani gantikan bahagianya


Pujangga kecil penguasa hati dan jiwa


Pujangga kecil pembawa keajaiban syair kehidupan


Pujangga kecilku afnan adiba


Pujangga kecilku sore ini terbaring lelap manja


Ditengah asuhan para malaikat


Disamping sang ayah yang tengah berpuisi tentangnya


Demi segala keindahan syurgawi yang terbentang


Demi segala pelengkap keindahan dunia yang terpandang nyata


Demi tanganku diatas kepalamu anakku tampan


Demi makna hadirmu disisiku engkau lah pilar utama bahagia dunia-akhirat yang kupunya.


Buku Pujangga







+Syarif Hermawan

+SyarifHermawan
facebook Comments
0 Bloggers Comments

0 Response to "Pujangga Kecil"